Wednesday, November 13, 2013

Jadah & Tempe Bacem

Jogja selain terkenal sebagai kota pelajar, kota batik, kota wisata kuliner, juga terkenal sebagai kota dengan oleh-oleh jajanannya yang begitu bervariasi dan amat banyak pilihannya. Toko pusat oleh-oleh bertebaran di mana-mana, penuh sesak dengan pengunjung dan calon pembeli, terutama pada masa liburan sekolah dan akhir tahun. Berbagai jajanan khas Jogja tersedia melimpah dengan harga yang amat terjangkau. Salah satu kue jajanan khas di Jogja adalah apa yang sering orang sebut dengan jajan pasar. Disebut dengan jajan pasar karena jenis kue atau jajanan ini banyak dijual di pasar-pasar tradisional seperti misalnya di pasar Beringharjo, tidak jauh dari jalan Malioboro ke arah selatan di kota Jogja. Dari berbagai jenis jajan pasar, jadah dan pasangan setianya tempe bacem adalah salah satu jajanan yang memikat banyak peminat. Dengan bahan dasar beras ketan yang direndam, kemudian dikukus, dicampur kelapa dan garam, dikukus lagi dan ditumbuk hingga menjadi lembut, jadah dimakan bersama dengan tempe bacem. Jadah dan tempe bacem adalah simbol pasangan setia jajan pasar khas Jogja. Kini Anda bisa mendapatkannya di warung kami, warung gudeg Jogja "JOGLO".

No comments:

Post a Comment